New Year; New generation

Banyak hal yang telah kita lalui di tahun 2011 ini. Peristiwa yang menyenangkan hingga menyedihkan menjadi saksi kedewasaan yang semakin terasah dalam diri. Pertanyaannya, sudah saiapkah anda mengarungi petualangan di 2012 nanti?

Tahun yang baru pasti akan membawa perubahan yang baru, tidak akan mungkin sama dengan tahun kemarin. Juga tidak akan sama dengan tahun yang akan datang. Saya teringat seseorang pernah berkata pada saya bahwa ada satu variabel dalam hidup ini yang sangat limited dan tak mungkin kembali, yaitu waktu.

Waktu adalah uang, waktu adalah kehidupan, waktu adalah segalanya, waktu adalah kesempatan (chance). Seberapa banyak orang mendefinisikan waktu yang pasti hanyalah satu, bahwa waktu kita di dunia ini terbatas. Bagi saya yang berumur 22 tahun, waktu hidup ini terasa amat cepat berlalu. Untuk apa sajakah waktu yang telah diberikan Tuhan pada kita itu? Kadang kita tidak sadar tiba-tiba sudah dewasa, kulit mulai megeriput, menjadi tua dan mati.

Sebelum menjadi tua dan mati. Alangkah indahnya jika kita dapat berbuat lebih kepada siapa saja, terutama kepada Tuhan kita yang Maha Pemurah telah memberikan kesempatan untuk kita hidup di dunia ini. Bagaimana caranya? Renungkanlah dengan cara anda sendiri, karena tiap individu, management of time-nya berbeda. Satu hal yang pasti,
Berpikirlah bahwa hari ini adalah hari terakhirmu di dunia, maka kamu harus melakukan yang terbaik untuk hari ini. Ingatlah bahwa di hari setelah hari terakhirmu ini, tidak akan ada lagi kesempatan untuk memandang orang-orang yang kamu sayangi, bertemu mereka dan memeluk mereka, entah itu anak/istrimu, kedua orangtuamu, kekasihmu, sahabatmu dan mereka yang selalu menyayangimu. Ingatlah bahwa tidak ada yang bisa menolongmu di hari ini kecuali dirimu sendiri. Bawalah bekal yang cukup dan lakukan kebaikan sebanyak mungkin kepada semua orang yang kamu temui hari ini. Tersenyumlah pada mereka dan tunjukanlah simpati terbaikmu...

Generasi baru di tahun yang baru. menjadikan setiap hari adalah hari dimana kita hidup untuk terakhir kalinya, tentu memberikan semangat tersendiri bagi kita yang sadar akan pentingnya waktu. Satu hal yang terus berlalu dan tak akan kembali.

Sabtu, 31 Desember 2011 at 03.51 , 0 Comments

MEMPERKAYA DIRI DENGAN BACAAN YANG INSPIRATIF

Saat ini akhir tahun 2011, saya terbawa ke arus yang sedikit lebih dewasa dengan belajar tentang dunia manajemen.. Walaupun saya orang teknik, tapi apa salahnya( hehe.. siapa tahu 2 sampai 3 tahun lagi punya perusahaan sendiri...). Berikut file-file manajemen yang bisa saya share diambil dari berbagai sumber..
Semoga bisa menjadi bacaan yang memperkaya ilmu kita dan bisa diterapkan untuk kehidupan yang lebih baik.

Kamis, 29 Desember 2011 at 01.24 , 0 Comments